Ketika Whatsapp Masih Ada di Blackberry

JAKARTA, TEGARNEWS.com - Aplikasi messenger Whatsapp dalam tahun 2012 ini telah menjadi salah satu aplikasi paling favorit bagi semua sistem operasi yang ada karena membawa fitur perpesanan yang lengkap dan online secara real time, dapat dikatakan performa dari Whatsapp tak kalah dengan BBM yang hanya terpaku pada perangkat Blackberry saja.

Beberapa waktu lalu memang dikabarkan bahwa aplikasi Whatsapp tak akan hadir di Blackberry 10 karena alasan yang tidak jelas, namun belakangan ini diketahui dari akun Twitter Alec Saunders yaitu @asaunders selaku wakil presiden divisi developer relations Research In Motion atau RIM mengatakan bahwa Whatsapp akan mendukung dan hadir dalam Blackberry 10 dimana saat ini tim pengembang sedang mengerjakan aplikasi versi terbaru tersebut.

Hanya saja belum diketahui secara pasti apakah aplikasi perpesanan lintas platform Whatsapp akan hadir secara preinstaled di sistem operasi terbaru besutan RIM tersebut ataukah pengguna harus mendownloadnya di Blackberry App World atau situs resmi Whatsapp.

Aplikasi perpesanan Whatsapp mampu berkembang sedemikian pesat karena performanya yang tak hanya menyampaikan pesan teks namun juga file multimedia seperti foto, musik maupun video tak ubahnya seperti BBM. 

Tak hanya itu dengan sifatnya yang lintas platform Whatsapp dapat diinstal di semua sistem operasi yang ada seperti Android, iOS, Windows phone, Symbian bahkan dibeberapa ponsel seri Asha dari Nokia.

Editor: Steveno BBW

Posting Komentar

0 Komentar